-->
Wednesday, 10 April 2013

:: berita aktuall :: 25 Perusahaan dengan Reputasi Terbaik di Dunia

Liputan6.com, New York :
Jika Anda membeli mobil baru, memesan tiket penerbangan atau membeli barang elektronik, tentu Anda bisa menemui banyak pilihan dengan berbagai merek. Kemungkinan, keputusan Anda dalam memilih membeli suatu merek dipengaruhi oleh reputasi dari perusahaan yang memproduksi produk tersebut.

Reputation Institute, sebuah perusahaan konsultan global yang berbasis di New York, menemukan adanya korelasi yang kuat antara reputasi perusahaan dengan kesediaan konsumen untuk merekomendasikan atau membeli suatu barang.

Berdasarkan hasil riset yang dilakukan lembaga tersebut menunjukkan 55% konsumen akan membeli produk dari perusahaan yang memiliki reputasi bagus, dan 50% akan bersedia untuk merekomendasikan produk mereka kepada orang lain.

Sementara untuk perusahaan dengan reputasi yang lemah, hanya 31% konsumen yang bersedia untuk membeli dan 28% bersedia untuk merekomendasikan produk tersebut.

"Promosi dari mulut ke mulut lebih efektif untuk mendongkrak penjualan dan memenangkan persaingan. Investasi dalam meningkatkan reputasi akan memberikan keuntungan bagi perusahaan" kata Kasper Ulf Nielsen, mitra Reputation Institute seperti dikutip dari Forbes, Kamis (11/4/2013).

Menurut Nielsen, reputasi adalah ikatan emosional yang perusahaan miliki dengan konsumennya. Reputasi ini didefinisikan oleh tingkat kepercayaan, kekaguman, dan rasa hormat.

Membangun reputasi yang kuat membutuhkan waktu. Untuk memenangkan kepercayaan dan dukungan dari konsumen dan pemangku kepentingan lainnya di seluruh dunia, perusahaan harus secara konsisten memenuhi janji-janjinya.

Perusahaan yang memiliki reputasi baik adalah perusahaan yang mau berinvestasi dalam aktivitas lokal, melakukan lebih dari sekedar menjual produk mereka.

"Jadi untuk menjual suatu produk, tidak hanya dibutuhkan merek yang kuat dan menarik. Anda harus dilihat sebagai perusahaan yang peduli tentang orang-orang yang tinggal di negara tersebut," ungkap dia.

Dalam risetnya kali ini, Reputation Institute telah mengundang 55 ribu konsumen untuk menentukan 100 perusahaan multinasional yang dinilai berhasil membangun reputasi yang kuat di pasar internasional. Perusahaan-perusahaan tersebut meraup sekitar 95% pendapatannya dari unit bisnis mereka di luar negeri. Hal ini menunjukkan mereka telah mendapatkan kepercayaan dan penghargaan dari konsumen di seluruh dunia.

Setiap perusahaan mendapatkan "Global RepTrak Pulse" skor nol sampai 100, yang mewakili ukuran rata-rata perasaan orang. Nilai-nilai secara statistik berasal dari perhitungan empat indikator emosional: kepercayaan, penghargaan, kekaguman dan perasaan yang baik.

Berikut 25 perusahaan dengan reputasi terbaik di dunia versi Reputation Institute:

1. BMW
2. The Walt Disney Company
3. Rolex
4. Google
5. Daimler (Mercedes-Benz)
6. Sony
7. Microsoft
8. Canon
9. Nestl�
10. LEGO Group
11. Intel
12. Apple
13. Volkswagen
14. Adidas Group
15. Johnson & Johnson
16. Samsung
17. L'Or�al
18. Nike
19. Colgate-Palmolive
20. Philips Electronics
21. Michelin
22. Amazon.com
23. Giorgio Armani Group
24. IBM
25. Kellogg Company. (Ndw)

Powered by Blogger.

Blog Archive

Translate