-->
Sunday 21 April 2013

:: berita aktuall :: Kemendikbud Yakin UN SMP Berjalan Serentak

Jakarta - Kekacauan Ujian Nasional (UN) Sekolah Menengah Umum (SMU) akibat terlambatnya logistik ujian diharapakan tidak terjadi saat UN SMP. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) meyakini UN SMP akan berjalan serentak di seluruh Indonesia.

"Insya Allah berjalan serentak," ujar Humas Kemendikbud, Ibnu Hamad saat berbincang dengan detikcom, Senin (22/4/2014).

Hamad mengklaim seluruh logistik ujian UN SMP telah disebarkan ke seluruh Indonesia. Bahkan Kemendikbud menambah jumlah percetakan untuk mengantisipasi adanya kekurangan lembar ujian dan jawaban.

"Bahkan untuk daerah terpencil telah kita berikan dan didahulukan untuk didistribusikan," ucapnya.

Hamad yakin pada pukul 07.00 WIB, seluruh siswa SMP dan setingkat di Indonesia akan dapat melaksanakan ujian serentak.

"Mudah-mudahan berjalan dengan baik," kata Hamad.

(fiq/mok)

sumber : detik.com

Powered by Blogger.

Blog Archive

Translate